4 Jenis Asuransi Kecelakaan Terbaik Di Indonesia Secara Umum
Asuransi kecelakaan adalah salah satu dari banyak produk asuransi yang ada di Indonesia. Asuransi ini masih belum memiliki banyak peminat di Indonesia. Padahal, asuransi kecelakaan sangatlah penting untuk dimiliki masyarakat Indonesia mengingat tingginya angka kecelakaan di Indonesia. Dari data yang dirilis oleh Kementerian Perhubungan, pada tahun 2021 terdapat lebih dari 103.000 kasus kecelakaan. Jumlah ini meningkat sebanyak 3000 kasus dari tahun sebelumnya. Dari data tersebut, dapat ditarik kesimpulan bahwa resiko kecelakaan di negara ini memang sangat tinggi. Maka dari itu, sangat penting bagi Anda untuk mengantisipasi hal tersebut dengan membeli polis asuransi kecelakaan terbaik di Indonesia.
Salah satu cara untuk mengantisipasi resiko atas terjadinya kecelakaan adalah dengan membeli polis asuransi kecelakaan. Asuransi ini mencakup perlindungan atas resiko meninggal dunia ataupun cacat yang permanen yang diakibatkan kecelakaan. Selain itu, jika tertanggung mengalami sebuah kecelakaan dan mengakibatkan tertanggung harus menjalani perawatan maka asuransi akan menanggung pembiayaan dari perawatan tersebut.
Untuk mengenal lebih jauh mengenai asuransi kecelakaan terbaik di Indonesia, Anda perlu mengetahui apa saja jenis-jenis asuransi kecelakaan yang ada. Pada dasarnya, asuransi kecelakaan memiliki empat jenis yaitu sebagai berikut :
- Asuransi kecelakaan diri
Asuransi kecelakaan diri biasanya dibeli secara pribadi oleh nasabah untuk melindungi dari potensi terjadinya musibah yang berakibat pada cacat sementara, cacat permanen bahkan kematian. Manfaat yang akan diterima bisa berupa uang pertanggungan kematian maupun penggantian biaya obat dan tindakan medis lain.
- Asuransi kecelakaan lalu lintas
Sesuai namanya, asuransi jenis ini merupakan asuransi yang memberikan proteksi atas resiko terjadinya kecelakaan lalu lintas atau saat berkendara di jalanan. Asuransi kecelakaan lalu lintas tidak hanya terbatas untuk kecelakaan yang menimpa kendaraan pribadi seperti motor atau mobil saja melainkan juga berlaku untuk kendaraan umum seperti bus.
- Asuransi kecelakaan kerja
Asuransi jenis ini biasanya dimiliki oleh para karyawan atau pekerja yang dalam kegiatannya memiliki resiko kecelakaan kerja termasuk jika kecelakaan tersebut terjadi pada saat pekerja sedang dalam perjalanan menuju lokasi pekerjaannya. Manfaat yang didapatkan dari asuransi ini biasanya berupa biaya pengobatan dan tindakan medis serta santunan kematian untuk keluarga jika sampai mengakibatkan pekerja tersebut meninggal dunia.
- Asuransi kecelakaan Pesawat terbang
Asuransi pesawat terbang adalah asuransi kecelakaan yang ditujukan untuk mendapatkan perlindungan finansial atas resiko kecelakaan pesawat. Biasanya asuransi ini sudah didapatkan sekaligus saat Anda membeli tiket pesawat untuk perjalanan Anda. Dengan adanya asuransi ini, jika terjadi kecelakaan pesawat maka keluarga akan menerima santunan yang diberikan oleh maskapai penerbangan.
Memiliki polis asuransi kecelakaan adalah salah satu usaha yang dapat Anda lakukan untuk mengantisipasi datangnya musibah yang tidak terduga. Asuransi kecelakaan sangat penting untuk dimiliki karena kecelakaan bisa memberikan dampak yang sangat berbahaya seperti cacat selamanya hingga kematian. Kondisi jalanan yang kurang baik ditambah kebiasaan berkendara masyarakat Indonesia yang ugal-ugalan membuat resiko terjadinya kecelakaan terus meningkat.
Jika Anda belum memiliki asuransi kecelakaan, Anda bisa mengunjungi www.ilovelife.co.id. Melalui website ini, Anda dapat memilih asuransi kecelakaan terbaik untuk Anda dan keluarga. Pastikan bahwa asuransi yang Anda pilih adalah asuransi yang memberikan manfaat maksimal dan perlindungan maksimal atas resiko kecelakaan yang dapat Anda alami sewaktu-waktu. I Love Life adalah bagian dari Astra Life yang merupakan perusahaan asuransi terbaik dan terpercaya di Indonesia.